
Penempatan dan Instalasi Dalam penempatan dan instalasi, tempatkan genset di area yang memiliki sirkulasi udara yang baik untuk menghindari penumpukan karbon monoksida karena berbahaya dan bisa memicu kejadian yang tidak diinginkan. Jauhkan dari area rawan banjir dan mudah dijangkau untuk perawatan serta gunakan kanopi atau pelindung jika genset ditempatkan di luar ruangan. Di Quality Technic, genset sudah dilengkapi pelindung sebagai penutup agar tidak berisik.
Penggunaan Bahan Bakar Untuk bahan bakar gunakan bahan bakar yang sesuai dengan spesifikasi genset (misalnya solar untuk genset diesel) serta simpan bahan bakar di tempat yang aman dan jauh dari sumber panas dan tidak lupa hindari mengisi bahan bakar saat genset masih menyala atau panas.
Sistem Kelistrikan Gunakan kabel berstandar SNI dan pastikan sistem grounding terpasang dengan baik. Hubungkan melalui Automatic Transfer Switch (ATS) untuk menghindari kerusakan akibat lonjakan Listrik dan jangan membebani genset melebihi kapasitas yang dianjurkan.

Pemeriksaan Rutin Periksa level oli, air radiator, dan kondisi baterai sebelum dinyalakan. Lakukan pemanasan mesin (idling) beberapa menit sebelum beban disambungkan serta Jadwalkan perawatan berkala seperti penggantian oli, filter udara, dan filter bahan bakar.
Operasional Aman Jangan biarkan genset menyala tanpa beban terlalu lama (no-load operation) dan Hindari menjalankan genset dengan beban terlalu rendah (di bawah 30%) atau terlalu tinggi (di atas 80%).
Keamanan Pastikan genset tidak terjangkau anak-anak atau orang tanpa wewenang. Wajib menyediakan pemadam api APAR di dekat area genset serta Gunakan ear protection karena suara genset bisa cukup keras. Sewa Genset di QualityTechnic menyediakan genset yang ramah polusi suara.
Dokumentasi dan Catatan Catat jam operasi (running hours) untuk jadwal servis serta Simpan buku manual dan panduan teknis untuk rujukan.
Jangan biarkan acara atau proyek Anda terhenti karena listrik padam. Percayakan kebutuhan listrik Anda kepada Quality Technic. Hubungi kami sekarang untuk mendapatkan penawaran terbaik dan pastikan pasokan listrik Anda selalu aman!
Hubungi Kami: